Friday, December 21, 2012

Memelihara KOI = Melatih Kesabaran

Menghasilkan KOI yang berkwalitas tidak bisa dihasilkan dalam waktu singkat, butuh sekali kejelian sang penangkar dan penghobi ketika memutuskan untuk memelih koi yang akan dipelihara dan dibesarkan. Tentunya hal ini yang membutuhkan kesabaran yang sangat dalam memeliharanya atau merawatnya tetapi hasil yang didapat akan terbayar ketika koi yang kita pelihara tumbuh sesuai dengan harapan dan prediksi kita.
coba perhatikan gambar gambar yang ada, umur 1 tahun koi belum terlihat kwalitasnya, namun 3 tahun berikutnya perubahan dan peningkatan kwalitas mulai terlihat. Maka dengan demikian jika anda mau memelihara koi bukan hanya koi yang anda perlukan namun anda perlu mempunyai kesabaran yang extra dan jika anda belum biasa bersabara memlihara koi justru akan melatih tingkat kesabaran anda. Foto Diambil dari BUKU Nishikigoi The Swimming Jewel Manabu OGATA

Monday, May 14, 2012

Thursday, March 22, 2012

For Sale....

Ginrin Goromo sanke..57 Cm
Shiro Utshuri 55 Cm

Platinum 50 Cm
Doitshu Platinum 37 Cm

Kohaku 47 Cm
Asagi 30 Cm

Asagi 30 Cm
Asagi 30 Cm

Saturday, March 10, 2012

Meramu Pakan Harian Buat Koi

Untuk mendapatkan koi yang berkualitas, selain paktor genetik dan habitat yang tak kalah menunjang adalah pemberian pakan yang sarat akan kandungan gizi yang sangat diperlukan oleh koi kesayangan kita. Didasari oleh harga pakan yang begitu tinggi ( menurut ukuran saya...deng..!!!) mencoba sesuatu yang dapat meningkatkan kwalitas pakan ikan yang ada menjadi pakan ikan koi yang kaya akan kandungan protein, vitamin dan mineral  dengan cara yang sangat mudah dan murah...


Berikut Bahan - Bahan yang diperlukan :

Pelet 5 Kg
Telor 5 Butir


Vitamin A.C.E & B Komplek
Wortel 1/4 Kg

Bubuk Spirulina ( secukupnya, Mahal Coy...)
Garam dikira kira saja....

Tepung Kanji ( ini juga dikira kira saja )
Udang Rebon ( Tergantung Selera )



Cara Membuat
  • Halus wortel dengan cara dicincang
  • Masukan Wortel yang telah dicincang
  • Masikan telor ayam kedalam blender
  • Tambahkan vitamin
  • Tambahkan Bubuk Spirulina
  • Tambahkan Tepung kanji yang telah dilarutkan dalam air
  • Tuangkan adonan yang sudah jadi siramkan pada pelet aduk hingga adonan meresap kedalam pelet
  • Tiriskan Pelet yang sudah dicampuri adonan dan jemur dibawah terik matahari sampai kering.
Selamat mencoba apabila mendapatkan kesulitan dalam pembuatannya bisa menghubungi saya .  
081 663 23 23 pin 27F3ED0C. 

------------------------------------------------- 
KOI-TOE adalah nutrisi lengkap yang diformulasikan secara khusus dari spirulina air tawar diproses menggunakan teknologi terkini. KOI-TOE memiliki tingkat protein yang tinggi untuk mempercepat pertumbuhan ikan. Kelebihan KOI-TOE - Kadar protein 69% untuk mempercepat pertumbuhan ikan. - Mengandung probiotik yang melindungi dan memelihara kesehatan pencernaan ikan. - Mengandung vitamin lengkap untuk kesehatan ikan. - Mencerahkan warna ikan. - Membantu penyembuhan luka pada ikan. - Menutrisi kulit dan sisik ikan menjadi mengkilap. - Mengandung antioksidan yang dapat memperbaiki dan melindungi sel ikan. - Membuat ikan menjadi lebih aktif dan sehat. Cara Penggunaan : 1. Larutkan 20 ml KOI-TOE pada 200 ml air 2. Campurkan larutan dengan 1 kg pakan ikan hingga merata 3. Tunggu selama 10-15 menit 4. KOI-TOE siap diberikan pada ikan anda



 

Friday, March 9, 2012

MENGATASI AIR KOLAM BERWARNA HIJAU

Masa paling sulit yang kita hadapi dalam memelihara koi terjadi kala air kolam berwarna hijau, hal ini membuat kolam tidak menarik dan kehilangan keindahan walaupun dalam kolam tersebut sudah tersedia koi dengan kwalitas yang bagus.
Harus diakui juga bahwa kita tidak mungkin membuat kolam kita bebas lumut 100 % kita hanya bisa mengendalikan pertembuhannya seminimal mungkin. Apalagi membenahi kondisi air yang sudah berwarna hijau duluan tentunya akan lebih sulit dan akan memakan waktu yang berbulan bulan hingga irnya akan benar benar bening
Setiap kolam pasti akan ada lumut, dikolam yang sudah bening sekalipun lumut pasti ada hanya saja tinggal menunggu waktu yang cocok untuk berkembang biak dengan sangat cepat hanya membutuhkan cahaya yang kuat dan banyak nitrate / phosphate.
Dan hal ini terjadi biasanya pada masa kolam baru yang di set up dan ekosistem air kolam belum bekerja dengan maximal. Disatu sisi lumut punya fungsi lain yaitu bisa mencerahkan warna ikan tersebut namun lumut yang berlebihan akan sangat mengganggu kelangsungan hidup koi tersebut karena kolam akan kekurangan oksigen terutama pada malam hari.

Beberapa Penyebab Air Kolam Berwarna Hijau :
  • Kolam koi dibuat tanpa menggunakan Filter yang baik
  • Pemilik kolam menjalankan filternya hanya pada waktu siang hari saja dan mematikannya pada malam hari
  • Kolam koi dibuat lebih rendah dari tamandisekelilingnya bial turun hujan, air hujan yang berasal dari taman akan masuk membawa sedikit tanah yang mengandung pupuk NPK.
Mengendalikan Pertumbuhan Lumut :
  • Memasang Filter denngan kapasitas yang memadai. Bila ekosistem sudah berjalan dengan mapan dalam arti jumlah bakteri yang berkembang sudah banyak dan matang maka hal ini sangat membantu mengendalikan pertumbuhan lumut
  • Tidak memberikan makan koi secar berlebihan. hindari pemberian pakan hingga ada sisa, sebab hal tersebut akan merangsang pertumbuhan lumut secara cepat.
  • Mengganti air kolam sebanyak 25 % secara teratur dapat mengurangi kadar nitrate dan phosphate yang terakumulasi didalam kolam
  • Tidak menggunakan tanah atau pupuk tanaman darat untuk tanaman tanaman air kolam
  • menggunakan vegetable Filter dengan tanaman tanaman yang memerlukan nitrate banyak untuk pertumbuhannya seperti eceng gondok atau kapu kapu.
------------------------------------------------------------------------------------------------------

CP koi Spiriluna Makanan Ikan 2mm 1kg

Detail Produk :

Untuk ikan koi ukuran 5-15 cm

Warna : Natural

Pellet : 2mm (Small)

Kemasan : 1kg

Keunggulan:

Mengandung nutrisi lengkap dan seimbang untuk menjaga kesehatan ikan

Diperkaya spirulina

Terbuat dari bahan alami pilihan, tanpa pewarna buatan

Tidak mengeruhkan air kolam.

Bahan-Bahan:

Fish meal, spirulina, wheat glutten meal, soybean meal, wheat flour, vitamins and minerals.

Komposisi:

Protein (min.37%);

Lemak (min.4%);

Serat (max.3%);

Abu (max.12%);

Kadar Air (max.12%)
                                                                                                                         

***FREE GIFT SELAMA PERSEDIAAN MASIH ADA*** >> Checkout Sekarang


 
                                                                                                                                                 Mang Heri,

Thursday, March 8, 2012

KOI PRIORITAS UTAMA BUDIDAYA IKAN HIAS DI INDONESIA


Diberitakan oleh Bp.Harry Nugroho..
Pengarahan Dirjen Perikanan Budidaya Dr Ir Slamet Subiyakto dan Direktur Produksi KKP Ir Iskandar Ismanadji dalam Forum Budidaya Ikan Hias di Bandung 29 Feb - 2 Maret 2012.
Dimana dalam forum tersebut disepakati bahwa ikan koi merupakan prioritas utama untuk budidaya ikan hias di Indonesia , menyusul berikutnya adalah arwana, botia, cupang dan mas koki .
Standar Nasional Indonesia (SNI) mengenai Koi sudah selesai , sedangkan SNI mengenai Produksi Ikan Koi akan segera dibuat.
YANG ADA SNI-NYA BUKAN HANYA KABEL / PERALATAN LISTRIK, KOI JUGA SEKARANG ADA SNI - NYA..............KITA TUNGGU..

We Sale Quality Nishikigoi...

For Sale

For Sale


Sold Out
Sold Out

Sold Out
For Sale


Add caption
Shold Out

Sold Out
Sold Out

Add caption
Add caption



Mencoba Metode Baru Memijahkan Koi